MUGUS PERTAMA DI KWARRAN KARANGPUCUNGMenuju Gudep Unggul SD IT Miftahul Huda 520 Ciporos Laksanakan Mugus
MUGUS PERTAMA DI KWARRAN KARANGPUCUNG

Keterangan Gambar : Ketua Kwarran Menandatangani Naska Ikrar


Karangpucung - Sebagai langkah awal menuju Gugusdepan (Gudep) Unggul SD IT Miftahul Huda Laksanakan Musyawarah Gugus Depan (Mugus) pada Selasa (22/02/2022) bertempat di Ruang Kelas SD IT Mifathul Huda Ciporos. 

Ketua Kwarran Karangpucung berharap dengan adanya Mugus menjadikan langkah awal dalam menentukan kebijakan dan langkah strategis Gudep untuk mengembangkan dan meningkatkan kepramukaan di SD IT Miftahul Huda 520 Ciporos khusunya. melalui kesempatan ini sekaligus diadakan pengukuhan Pengurus Mabigus oleh Kak Sugiono selaku Ketua Kwarran dilanjutkan Pengukuhan Pengurus Gudep terpilih oleh Ketua Mabigus SD IT Miftahul Huda Ciporos.

Agenda utama kegiatan mugus yaitu penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus Gudep lama, penetapan rencana kerja dan pemilihan ketua Gudep.




Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)